Thursday, November 24, 2011

Suporter Malaysia yang hilang di GBK Sudah Kembali

JAKARTA, KOMPAS.com- Ahmad Firdaus bin Arham, suporter tim nasional Malaysia yang diduga hilang pada saat menyaksikan laga final cabang sepak bola SEA Games XXVI, ternyata sudah pulang ke rumahnya di Malaysia.

"Yang diberitakan hilang itu sudah pulang ke rumahnya sejak dua hari lalu," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Baharudin Djafar, Kamis (24/11/2011) siang.

Kepastian Ahmad Firdaus sudah ada di rumahnya, lanjut Baharudin, setelah kepolisian mengonfirmasikan hal tersebut ke Kedutaan Besar Malaysia di Jakarta dan mendapat jawaban suporter Malaysia itu sudah ada di rumahnya.

Muncul dugaan dia hilang kemungkinan karena tasnya ditemukan, sementara orangnya tidak ada.

Sebagaimana pemberitaan sebelumnya, Ahmad Firdaus bin Arham, suporter tim nasional Malaysia, diduga hilang pada saat menyaksikan laga final cabang sepak bola SEA Games XXVI yang mempertemukan Indonesia versus Malaysia di Stadion Gelora Bung Karno, Senin (21/11/2011).

Kabar tersebut diungkapkan oleh Pengurus Majelis Sukan Negara (MSN) Malaysia, Shukri Harun, saat dihubungi wartawan, Rabu (23/11/2011).

"Kami masih mencari keberadaannya, baik di Jakarta maupun Malaysia," kata Shukri.

Shukri mengungkapkan, kabar hilangnya Ahmad diketahui setelah seseorang mengantarkan tas miliknya ke Kedutaan Besar Malaysia. Tas tersebut, lanjut Shukri, ditemukan di Stadion GBK dengan berisi dompet, telepon seluler, dan kartu kredit.

Berita Utama